Menjadi bagian dari perhelatan besar dunia mode Tanah Air, Java Batik oleh Yogiswari Prajanti mengekplorasi "Beauty of Ulos" dalam Fashion Parade Ethnic Eloquent, Indonesia Fashion Week 2014. Ulos adalah kain khas masyarakat Batak yang dilestarikan secara turun temurun. Pada awalnya kain ulos dikenakan dalam bentuk selendang atau sarung dalam warna merah, hitam, dan putih. Ditangan Yogiswari Prajanti kain ulos diubahnya menjadi sebuah busana yang cantik namun tidak meninggalkan sisi keanggunannya. Pada setelan crop top dan celana panjang, motif pada kain ulos di atur sedemikian rupa sehingga membentuk sebuah tampilan serasi yang enak dilihat, ditambah dengan outwear yang bervolume membuat tampilan ulos tampak tidak biasa. Yogiswari Prajanti juga menghadirkan kain ulos dalam warna merah muda, ungu, dan merah maroon menjadi sebuah gaun yang cantik. Mulanya ulos hanya digunakan pada perhelatan resmi atau upacara adat Batak, namun kini ulos dapat hadir dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia sekaligus sebagai suatu cara untuk melestarikan kain ulos dan menghidarinya dari kepunahan.
Java Batik by: Yogiswari Prajanti
Beauty of Ulos
Jakarta Fashion Week 2014
Photos taken by: Marsela Christie, on runway of Indonesia Fashion Week 2014
No comments:
Post a Comment